Contoh Makalah tentang Identitas Nasional

Ditulis oleh: Contoh Karya Tulis -
Advertisement
Contoh Makalah tentang Identitas Nasional - Alhamdulillah, penulis panjatkan puji syukur kepada Allah yang telah memberikan kepada penulis hidayah serta petunjuk, hidayah, serta pertolongannya, sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah "Identitas Nasional". Namun sangat penulis sadari bahwa dalam penyusunan makalah ini banyak ditemukan kekurangan dan kesalahan. Oleh karena itu penulis berharap para pembaca dapat menganalisa dan mengkoreksi kesalahan tersebut. Semoga kita mendapat rahmat dari Allah SWT. Amin.

Tambah satu lagi referensi karya tulis yang akan dipelajari hari ini yaitu masih berkaitan dengan makalah yaitu yang membahas sesuai yang disebutkan pada judul di atas. Kali ini kita tidak akan langsung memberikan atau membahas contohnya tetapi akan menguraikan terlebih dahulu bagaimana cara membuat makalah tersebut.

Anda yang belum pandai atau terbiasa dengan membuat karya seperti ini bisa menggunakan penjelasan berikut sebagai bahan belajar. Jika berkenan nanti di bagian akhir anda bisa juga mempelajari contoh yang telah disiapkan. Bagaimana, berminat belajar menyusun makalah identitas nasional?

Kerangka Penulisan Makalah (Draft) Identitas Nasional

Metode penulisan sebenarnya sudah sering di bahas, bahkan hampir setiap pembahasan selalu disertai dengan penjelasan bagaimana menulis makalah yang baik. Kali ini kita rubah sedikit tips nya yaitu dengan membahas lebih dalam mengenai kerangka makalah.

Kenapa ada pembahasan mengenai hal ini? Kerangka makalah adalah acuan penulisan yang akan kita ikuti dalam menyusun dan membuat makalah. Kerangka tersebut kita susun sendiri sebelum mulai melakukan penyusunan. Adanya kerangka atau draft ini sangatlah penting karena pekerjaan kita akan lebih terarah, jelas dan efisien. Lalu seperti apa bentuk kerangka tersebut?

Tidak ada ketentuan baku untuk hal ini, draft disusun hanya sebagai sarana untuk mempermudah dalam menyusun karya tulis yang ditugaskan. Karena itulah penulisan draft tersebut bebas sesuai dengan kebutuhan penulis. Jika anda ingin hal yang efisien anda bisa mencontoh daftar isi untuk dijadikan draft atau kerangka makalah yang akan dibuat. Coba perhatikan daftar isi makalah berikut:

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI

BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Rumusan Masalah
1.3 Tujuan
1.4 Manfaat

BAB II PEMBAHASAN
2.1 Pengertian Identitas Nasional
2.2 Faktor- faktor pendukung kelahiran identitas nasional
2.3 Unsur- unsur pembentuk identitas nasional
2.4 Karakteristik identitas nasional
2.5 Pengertian nasionalisme
2.6 Latar belakang lahirnya nasionalisme Indonesia
2.7 Faktor- faktor nasionalisme
2.8 Perkembangan nasionalisme di Indonesia
2.9 Karakteristik nasionalisme Indonesia

BAB III PENUTUP
3.1 Kesimpulan
3.2 Saran 

Bisa anda lihat dari daftar isi di atas bahwa apa apa yang akan dibuat dalam makalah sudah tertulis rapi sesuai tata urutan masing-masing. Kita bisa memanfaatkan daftar isi sebagai kerangka yang akan kita gunakan dalam penyusunan. Jadi, setelah memiliki kerangka seperti di atas anda tinggal membuat satu persatu sesuai urutan yaitu:

1. Membuat halaman depan (cover, kata pengantar, daftar isi)
2. Menyusun bab I (latar belakang, rumusan masalah dan seterusnya)
3. Menyusun pembahasan Bab II
4. Membuat penutup bab III

Dengan mengikuti kerangka di atas maka tidak begitu sulit bukan untuk menyusun makalah tersebut? Nah sekarang anda bisa mulai membuat makalah yang ditugaskan.

Contoh Makalah tentang Identitas Nasional

Untuk menambahkan referensi dan bahan belajar mengenai makalah dengan tema ini maka berikut akan disertakan juga beberapa cuplikan isi dari contoh makalah ini. Pertama anda akan mempelajari latar belakang makalah ini, selanjutnya anda bisa melihat contoh rumusan masalah, tujuan dan jugabeberapa bagian lainnya. 

1.1.Latar Belakang
Berdasarkan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003, tentang sistem Pendidikan Nasional, serta surat keputusan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional Nomor 43/DIKTI/Kep/2006, tentang rambu-rambu pelaksanaaan kelompok mata kuliah pengembangan kepribadian di Perguruan Tinggi terdiri atas mata kuliah Pendidikan agama, Pendidikan Kewarganegaraan, dan Bahasa Indonesia. Berdasarkan ketentuan tersebut wajib diberikan di semua fakultas dan jurusan di seluruh perguruan tinggi di Indonesia.

Sejalan dengan itu, berdasarkan penetapan Rencana Program dan Kegiatan Pembelajaran Semester (RPKPS) Mata Kuliah Pendidikan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya Pada semester 1, membahas tentang filsafat pancasila, Identitas nasional, demokrasi indonesia, negara dan kolnstitusi, rule of law dan hakasasi manusia, geopolitik serta geostrategi indonesia.

Maka dari itu, sesuai dengan pembagian kelompok, penulis selaku kelompok 3 (tiga) akan membahas salah satu pokok materi diatas, yaitu Identitas Nasional yang mengacu pada Karakteristik pendidikan nasional.

1.2. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang diatas, penulis dapat merumuskan masalah sebagai berikut:
  1. Apa yang dimaksud karakteristik identitas nasional?
  2. Apa yang dimaksud karakteristik lahirnya faham nasionalisme?
1.3. Tujuan
Berdasarkan rumusan masalah diatas, penulis merumuskan tujuan sebagai berikut :

  1. Untuk mengetahui apa yang dimaksud karakteristik identitas nasional.
  2. Untuk mengetahui apa yang dimaksud karakteristik lahirnya faham nasionalisme
1.4. Manfaat
- Mendapatkan ilmu pengetahuan baru
- Dapat mengkaji materi mata kuliah pendidikan kewarganegaraan
- Mendapat kesempatan untuk tampil dalam mempertahankan pendapat atau gagasan
- Dapat lebih memahami pentingnya identitas nasional dalam diri mahasiswa

Sudah lengkap, terakhir untuk lebih mantap dalam mempelajarinya anda bisa melihat langsung Contoh Makalah tentang Identitas Nasional yang lengkap dari cover sampai penutup. Gunakan link tautan yang ada untuk melihat contoh tersebut.

Sekarang diharapkan anda bisa lebih mudah lagi dan tidak mengalami kendala apapun dalam penyusunan makalah anda karena sudah membaca uraian ini. Jangan lupa untuk selalu berkunjung ke website ini untuk mendapatkan berbagai referensi contoh dan tips menyusun karya tulis yang sering anda butuhkan. Terima kasih, sampai bertemu lain waktu.