Contoh Makalah Tentang Pemasaran

Ditulis oleh: Contoh Karya Tulis -
Advertisement
Contoh Makalah Tentang Pemasaran - Sebagaimana kita ketahui bahwa produk atau pun jasa yang dihasilkan oleh perusahaan tidak mungkin dapat mencari sendiri pembeli atau pun peminatnya. Oleh karena itu, produsen dalam kegiatan pemasaran produk atau jasanya harus membutuhkan konsumen mengenai produk atau jasa yang dihasilkannya. Salah satu cara yang digunakan produsen dalam bidang pemasaran untuk tujuan meningkatkan hasil produk yaitu melalui kegiatan promosi. 

Tidak dapat dipungkiri lagi bahwa promosi adalah salah satu faktor yang diperlukan bagi keberhasilan dan strategi pemasaran yang diterapkan suatu perusahaan terutama pada saat ini ketika era informasi berkembang pesat, maka promosi merupakan salah satu senjata ampuh bagi perusahaan dalam mengembangkan dan mempertahankan usaha. 

Suatu produk tidak akan dibeli bahkan dikenal apabila konsumen tidak mengetahui kegunaannya, keunggulannya, dimana produk dapat diperoleh dan berapa harganya. Untuk itulah konsumen yang menjadi sasaran produk atau jasa perusahaan perlu diberikan informasi yang jelas. Maka peranan promosi berguna untuk: 
- Memperkenalkan produk atau jasa serta mutunya kepada masyarakat. 
- Memberitahukan kegunaan dari barang atau jasa tersebut kepada masyarakat serta cara penggunaannya. 
- Memperkenalkan barang atau jasa baru 

Oleh karenanya adalah menjadi keharusan bagi perusahaan untuk melaksanakan promosi dengan strategi yang tepat agar dapat memenuhi sasaran yang efektif. Promosi yang dilakukan harus sesuai dengan keadaan perusahaan. Dimana harus diperhitungkan jumlah dana yang tersedia dengan besarnya manfaat yang diperoleh kegiatan promosi yang dijalankan perusahaan. 

Sebagaimana diketahui bahwa keadaan dunia usaha bersifat dinamis, yang selalu mengalami perubahan yang terjadi setiap saat dan adanya keterkaitan antara satu dengan yang lainnya. Oleh karena itu strategi pemasaran mempunyai peranan yang sangat penting untuk keberhasilan perusahaan umumnya dan pada bidang pemasaran khususnya. Disamping itu strategi pemasaran yang diterapkan harus ditinjau dan dikembangkan sesuai dengan perkembangan pasar dan lingkungan pasar tersebut. Dengan demikian strategi pemasaran harus dapat memberikan gambaran yang jelas dan terarah tentang apa yang dilakukan perusahaan dalam menggunakan setiap kesempatan atau paduan pada beberapa sasaran pasar. 

Merujuk dari latar belakang pada Makalah Pemasaran tersebut di atas perlu adanya perumusan masalah sebagai acuan dalam pembahasan karya tulis ini. Untuk itu Berdasarkan latar belakang tersebut dapat di ambil rumusan masalah sebagai berikut :
1. Apa saja sistem-sistem dalam pemasaran?
2. Apa saja aspek penting dalam pemasaran?
3. Bagaimana aktivitas yang di lakukan dalam kegiatan pemasaran?

Sudah tentu, penyusunan sebuah karya tulis akan dilakukan untuk sebuah tujuan. Dalam hal ini tujuan pembuatan makalah yang sedang kita bahas bersama-sama ini akan dirumuskan juga. Adapun tujuan dari pembuatan makalah yaitu :
1. Untuk mengetahui sistem pemasaran 
2. Untuk mengetahui aspek penting dalam pemasaran
3. Untuk mengetahui aktivitas dalam kegiatan pemasaran

Dengan tiga pokok di atas mulai dari paparan latar belakang, kerangka masalah dan juga tujuan maka dengan mudah kita dapat mengetahui secara jelas informasi apa saja yang akan di bahas atau disuguhkan dalam Contoh Makalah Tentang Pemasaran ini. Untuk itu, bagi anda semua yang sedang menyusun karya tulis seperti ini tentu akan lebih mudah mendapatkan gambaran dan acuan tentang berbagai materi atau isi makalah yang akan di buat. 

Lebih jauh lagi, berkenaan dengan bagian-bagian makalah maka perlu saya ingatkan bahwa setidaknya pada sebuah karya tulis makalah atau paper ada beberapa bagian yaitu:
1. Halaman depan; terdiri dari judul, kata pengantar, daftar isi
2. Bab Pendahuluan; terdiri dari latar belakang, rumusan masalah, tujuan dan juga sistematika penulisan
3. Bab Pembahasan; terdiri dari pembahasan yang terkait seperti dijabarkan dalam rumusan masalah
4. Bab Penutup; terdiri dari kesimpulan hasil pembahasan dan juga saran
5. Daftar pustaka, lampiran

Kesemua bagian tersebut akan disusun sedemikian rupa menjadi sebuah karya tulis yang berkualitas yang dapat menjadi rujukan bagi semua orang. Untuk format penulisan bisa mengacu pada format penulisan karya ilmiah yang ditentukan oleh masing-masing instansi.

Contoh Makalah Tentang Pemasaran
Contoh Makalah Tentang Pemasaran
http://q.gs/7ak3S
)* copy paste alamat di atas untuk menyalin contohnya


Jika anda masih merasa kesulitan dalam membuat dan menyusun kajian dengan tema seperti ini maka anda dapat menggunakan contoh yang diberikan sebagai tambahan bahan belajar serta referensi. Untuk mendapatkan contoh lengkap makalah ini anda bisa download contoh makalah tentang pemasaran tersebut dari tautan yang telah disediakan.

Selebihnya, jika anda membutuhkan referensi lain seperti misalnya bahan atau materi tambahan anda bisa membaca beberapa artikel tentang promosi (pemasaran) yang ada di bagian bawah tulisan ini. Jangan lupa, jika anda sering mendapatkan tugas penyusunan karya tulis seperti ini anda bisa mencatat alamat website ini sebagai tambahan referensi.