Contoh Makalah Hikmah Adanya Nash

Ditulis oleh: Contoh Karya Tulis -
Advertisement
Contoh Makalah Hikmah Adanya Nash - Yang akan kita bahas kali ini adalah sebuah Makalah Ulumul Qur'an yang secara khusus akan membahas mengenai Hikmah Adanya Nash. Dalam pembahasan ini seperti biasanya kita akan membahas mengenai proses penyusunan makalah tersebut. Yang akan kita bahas adalah bagaimana langkah-langkah dalam menyusun Makalah Hikmah Adanya Nash tersebut mulai dari menyiapkan bahan sampai dengan proses penulisan. 

Kalau dalam berbagai contoh makalah sebelumnya biasanya kita akan membahas mengenai teknik dan tips penyusunan secara lengkap dan mendalam. Di berbagai uraian yang lalu tersebut kita mempelajari berbagai langkah yang kita kerjakan untuk menyusun makalah. Berbagai langkah kerja tersebut yaitu:

1. Menyiapkan materi makalah
2. Menyusun kerangka makalah
3. Mempelajari berbagai referensi yang dikumpulkan
4. Menulis makalah
5. Melakukan perbaikan dan pencetakan

Berbagai langkah tersebut biasanya akan kita susun dalam bentuk draft makalah yang selanjutnya akan kita gunakan sebagai acuan penyusunan. Pada Contoh Karya Tulis kali ini kita akan mengulas dalam dua sub yaitu mengenai materi dan contoh penyusunan.

Materi tentang Hikmah Adanya Nash

Seperti kita ketahui, menurut bahasa, Nash adalah raf’u asy-syai' atau munculnya segala sesuatu yang tampak. Oleh sebab itu, dalam mimbar nash ini sering disebut munashahat. Nash yaitu lafadz yang petunjuknya tegas untuk makna yang dimaksudkan, tetapi menerima takhsis berupa ‘am dan menerima ta'wil kalau berupa khas. Sedangkan menurut istilah antara lain dapat dikemukakan di sini menurut:

a. Ad-Dabusi,
Artinya: suatu lafazh yang maknanya lebih jelas daripada zhahar bila ia dibandingkan dengan lafzh shahir.

b. Al-Bazdawi
Artinya : lafazh yang lebih jelas maknanya daripada makna lafazh zhahir yang diambil dari si pembicaranya bukan dari rumusan bahasa itu sendiri.

Ibnu Daqiqil Ied dalam Syarah Al Unwan mengemukakan nash dengan beberapa istilah sebagai berikut:
1) Nash adalah istilah yang tidak menerima selain dari satu makna
2) Nash menurut para fuqaha’ adalah lafalz yang dalalahnya sangat kuat
3) Nash menurut ahli ijtihad adalah lafalz al qur’an dan sunnah

Dari definisi-definisi tersebut dapat disimpulkan bahwa nash mempunyai tambahan kejelasan. Tambahan kejelasan tersebut tidak diambil dari rumusan bahasanya, melainkan timbul dari pembicara sendiri yang bisa diketahui dengan qarinah.

Atas dasar uraian tersebut, dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud nash itu adalah suatu lafazh yang menunjukkan hukum dengan jelas, yang diambil menurut alur pembicaraan, namun ia mempunyai kemungkinan ditakshish dan takwil yang kemungkinannya lebih lemah daripada kemungkinan yang terdapat dari lafazh zhahir. Selain itu, ia dapat dinasikh pada zaman risalah (zaman Rasul). Kebanyakan para ulama’ mutaakhirin juga menghendaki bahwa yang dimaksud dengan nash adalah al qur’an dan as sunnah.

Sumber hukum Islam sesungguhnya bagaikan mata air yang tak pernah kering bahkan memiliki deposit yang mampu menyiram setiap perkembangan hukum Islam yang memenuhi tuntutan keadilan dan kepentingan / mashlahat ummat sepanjang masa.

Para ulama Islam sepakat bahwa setiap peristiwa / kejadian, terkait didalamnya ketentuan hukum syari’at. Hukum tersebut sebagian bersumber dari nash Al Qur’an dan As Sunnah, dan sebagian lagi diketahui melalui dalil-dalil lain yang diakui syara'. Dalil syara’ diluar Al Qur’an dan As Sunnah itu yang amat jelas petunjuk-Nya adalah ijma' dan qiyas. Sedangkan metode lain adalah dalalah, nash, dan lan sebagainya. Dalam makalah ini, akan dibahas masalah nash yang di dalamnya juga akan membahas mengenai hikmatnya.

Petikan di atas adalah sedikit materi yang dapat kita sampaikan dalam Contoh Makalah Hikmah Adanya Nash ini. Selain yang di atas tentunya masih banyak lagi materi yang bisa kita sampaikan dalam makalah tersebut seperti misalnya:

1. Pengertian Nash
2. Isyarat Nash
3. Dalalah Nash
4. Iqtitdha’ Nash
5. Masalik al-‘illat

6. Hikmah adanya Nash

Berbagai materi yang dapat kita sampaikan di atas tentunya tidak harus sama dengan daftar tersebut. Kita bisa merencanakan dan memutuskan untuk memuat berbagai materi yang sesuai dengan kecakapan dan kemampuan kita masing-masing.

Contoh Penulisan Makalah Hikmah Adanya Nash

Untuk memberikan gambaran mengenai bagaimana bentuk atau susunan Makalah tentang Hikmah Adanya Nash ini berikut akan disertakan juga contoh daftar isi makalahnya. Daftar isi berikut dapat dijadikan sebagai contoh dalam melihat susunan penulisan karya tersebut. Selain itu kita dapat menggunakan daftar isi berikut untuk panduan atau kerangka makalah yang akan kita susun.

Contoh Makalah Hikmah Adanya Nash

Kita bisa menggunakan contoh di atas untuk menyusun makalah ini. Atau akan lebih baik juga jika kita menyusun sendiri daftar isi tersebut dan kemudian menjadikannya sebagai draft makalah yang akan kita susun. Dengan begitu kita lebih leluasa dalam menentukan materi apa yang akan di bahas sesuai dengan tema yang dipilih.

Yang perlu kita ingat adalah dalam menyusun makalah hendaknya kita bisa memastikan bahwa kita tidak melakukan kegiatan plagiat. Kita bisa mengutip berbagai teori atau pernyataan orang lain dengan menggunakan tata cara yang berlaku dalam penyusunan makalah. Itu saja, semoga sedikit ilustrasi mengenai Contoh Makalah Hikmah Adanya Nash ini bisa menambah pengetahuan kita semua.